SELAMAT DATANG DI POLRES BENGKULU

Sabtu, 29 Maret 2014

PENGAMANAN KAMPANYE PARTAI NASDEM

APEL KESIAPAN
Jumat (28/03/2014) setelah sholat jumat kemarin Polres Bengkulu melakukan apel kesiapan dalam rangka pengamanan kampanye. Kali ini jadwal kampanye terbuka atau rapat umum dari partai Nasional Demokrat (Nasdem). Dalam pengamanan kegiatan kampanye ini Polres Bengkulu menurunkan sebanyak 180 personil yang dimpimpin oleh Kabag Ops Kompol Mada Ramadita, SH yang dalam Operasi Mantap Brata menjabat sebagai Karendal. 

Mulai dari jalan sepanjang Sport Center Pantai Panjang anggota di ploting di sisi kanan dan kiri melakukan pengaturan baik terhadap pengguna jalan ataupun peserta kampanye yang memasuki kawasan Sport Center. Selain itu di beberapa titik juga telah diseting untuk penempatan anggota seperti di sisi kanan dan kiri panggung, depan panggung dan di area parkir.

Selain dari Polres Bengkulu, Polda Bengkulu juga menurunkan sebanyak 3 pleton Dalmas, 1 pleton Raimas serta 1 pleton dari Brimob. Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs.Tatang Somantri, MH dan Kapolres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH juga hadir melakukan pengecekan pasukan dan memantau kegiatan kampanye tersebut.

Kampanye Nasdem kali ini lebih ramai dibandingkan Kampanye Nasdem sebelumnya karena panitia mengundang Band Radja untuk menghibur peserta kampanye yang datang dari berbagai daerah di Propinsi Bengkulu. Hadir juga juru kampanye Prof.Bachtiar Ali dan Rio Capella yang juga caleg Nasdem untuk DPR RI.

Hingga selesai pelaksanaan kampanye secara umum kegiatan berjalan dengan lancar. Acara di akhiri dengan lagu dari Band Radja dan sekira pukul 16.00 WIB peserta kampanye meninggalkan lokasi dengan aman dan tertib.

Jumat, 28 Maret 2014

POLSEK SELEBAR UNGKAP PENCURIAN SPESIALIS RUMAH KOSONG

Pelaku EC bersama barang bukti hasil curian
Jajaran Polsek Selebar berhasil mengungkap pencurian spesialis rumah kosong. Diduga pelakunya dilakukan oleh seorang ibu rumah tangga berinisial EC (28). Berdasarkan pengakuan tersangka EC dirinya mengincar rumah yang ditinggalkan pemiliknya bekerja. Sebelum melakukan aksinya EC terlebih dahulu mensurvei rumah-rumah kosong yang dibagian jendelanya tidak dipasang terali besi. Jika dirasa aman EC hanya berbekal sebuah gunting untuk mencongkel daun jendela. Selanjutnya EC masuk dan menggasak barang-barang yang dinilai berharga.

Perbuatan EC akhirnya terhenti setelah dirinya ditangkap Polisi. Dari penangkapan itu Polisi berhasil mengamankan 19 unit HP berbagai merk, 14 unit Jam tangan, 2 unit Laptop, 3 Unit TV Lcd, 1 unit Camera merk Canon, 1 unit CPU serta perhiasan Imitasi. Polisi juga mengamnkan 1 unit Sepeda motor Yamaha Mio tanpa Nopol yang digunakan pelaku untuk melakukan kejahatan.

Kompol Banyu Erni J, SH
Kapolsek Selebar Kompol Banyu Erni Juarsih, SH bahwa anggotanya masih mengejar suami pelaku berinisal No yang diduga sebagai penjual barang hasil curian yang dilakukan oleh EC.

Penangkapan EC berdasarkan laporan korban Sukardi seorang PNS yang tinggal di Jalan Kemiling Blok L Kelurahan Pekan Sabtu Kecamatan Selebar Kota Bengkulu. Pada hari sabtu tanggal 22 februari 2014 sekira pukul 10.00 WIB yang lalu rumah milik Sukardi yang saat itu sedang ditinggal bekerja dimasuki pelaku pencuri, dari situlah kemudian Polisi dari Sektor Selebar yang mendapat laporan langsung melakukan penyelidikan. Didapat informasi bahwa EC adalah pelakunya. EC juga mengaku telah melakukan aksi pencurian lebih dari 5 TKP semuanya di wilayah Selebar.

Rabu, 19 Maret 2014

LOGISTIK PEMILU 2014 TIBA DALAM 3 TAHAP

Sejak hari sabtu (08/03/2014) Logistik Pemilu 2014 telah sampai di KPU Kota Bengkulu. Logistik Pemilu dikirim melalui jalur darat menggunakan truk. Pengiriman sendiri dikirim dalam 3 tahap dimana tahap pertama KPU Kota menerima surat suara untuk DPRD Propinsi sebanyak 252.175 lembar.

Kemudian tahap kedua dikirim pada Senin (10/03/2014) berupa Kotak Suara, Bilik Suara, Dudukan gambar, Tirek serta Tiang Bilik. Dan surat suara untuk DPR RI, DPD RI serta DPRD Kota juga telah tiba di KPU Kota pada Kamis (13/03/2014).

Hingga saat ini untuk surat suara sedang dalam penyortiran dan pelipatan oleh Pihak KPU Kota. Personil Polres Bengkulu baik anggota berseragam maupun non berseragam disiagakan untuk melakukan pengamanan kegiatan itu sampai dengan selesai pelaksanaan Pemilu 2014, terang Kapolres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH.


Senin, 17 Maret 2014

JADWAL KAMPANYE

Sesuai dengan keputusan Komisi Pemilihan Umum Kota Bengkulu Nomor : 15 /Kpts/KPU-Kota/III/2014 Tanggal 02 Maret 2014 telah ditetapkan Jadwal dan Tempat Kampanye Rapat Umum pada Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan Perwakilan rakyat daerah Tahun 2014 di Kota Bengkulu.
  1. Tanggal 16 Maret 2014 Partai Persatuan Pembangunan
  2. Tanggal 17 Maret 2014 Partai Bulan Bintang
  3. Tanggal 18 Maret 2014 Partai Hati Nurani Rakyat
  4. Tanggal 19 Maret 2014 Partai Nasional Demokrat
  5. Tanggal 20 Maret 2014 Partai Kebangkitan Bangsa
  6. Tanggal 21 Maret 2014 Partai Keadilan Sejahtera
  7. Tanggal 22 Maret 2014 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
  8. Tanggal 23 Maret 2014 Partai Golongan Karya
  9. Tanggal 24 Maret 2014 Partai Gerakan Indonesia Raya
  10. Tanggal 25 Maret 2014 Partai Demokrat
  11. Tanggal 26 Maret 2014 Partai Amanat Nasional
  12. Tanggal 27 Maret 2014 Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia
  13. Tanggal 28 Maret 2014 Partai Nasional Demokrat
  14. Tanggal 29 Maret 2014 Partai Kebangkitan Bangsa
  15. Tanggal 30 Maret 2014 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
  16. Tanggal 31 Maret 2014 Libur (Hari Raya Nyepi)
  17. Tanggal 01 April 2014 Partai Keadilan Sejahtera
  18. Tanggal 02 April 2014 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
  19. Tanggal 03 April 2014 Partai Golongan Karya
  20. Tanggal 04 April 2014 Partai Amanat Nasional
  21. Tanggal 04 April 2014 Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia

PAWAI PEMILU DAMAI

Sehari sebelum pelaksanaan kampanye KPU Propinsi Bengkulu gelar pawai dalam rangka Pemilu Damai. Pawai yang diikuti oleh 12 partai politik mengambil star dan finish di sport center Pantai Panjang Kota Bengkulu.

Sabtu (15/03/2014) sekira pukul 09.30 WIB araka-arakan mobil mulai dari KPU Propinsi, Bawaslu, KPU Kota Bengkulu, Panwaslu Kota Bengkulu, serta partai peserta Pemilu berlangsung meriah. Pawai tersebut mengambil rute mulai dari titik star menuju arah Pasir Putih, Jenggalu, Simpang Empat Lingkat Barat, Pagar Dewa, Jalan Hibrida, Simpang Km 8, Simpang Skip, Sawah Lebar, Simpang Kampung Bali, Jamik, Depan Bali Semarak, Jalan M Hasan dan kembali ke Sport Center.

Turut hadir dalam acara tersebut Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs.Tatang Somantri, MH, Gubernur Bengkulu Junaidi H, Danlanal Bengkulu, Ketua KPU Propinsi dan Kota, Kapolres Bengkulu Akbp Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH, Ketua Bawaslu, Ketua Panwaslu, serta para ketua Partai Politik peserta Pemilu 2014.


Dalam kegiatan pawai pemilu damai tersebut ratusan Polisi dari Polda Bengkulu dan Polres Bengkulu diterjunkan dalam rangka pengamanan serta pengawalan pawai tersebut. Hingga akhir pelaksanaan kegiatan yang digagas oleh KPU Propinsi tersebut berlangsung aman dan lancar.

Senin, 10 Maret 2014

RIBUAN PEDAGANG UNJUK RASA DI KANTOR WALIKOTA BENGKULU

Ribuan Pedagang saat long march menuju Kantor Walikota
Ribuan pedagang tadi pagi berunjuk rasa di Kantor Walikota Bengkulu. Ribuan pedagang tersebut mengatasnamakan Pedagang Pasar Kota Bengkulu Bersatu. Mereka melakukan aksi protes di depan Kantor Walikota menolak pemberlakukan Peraturan Daerah (PERDA) Nomor 7 Tahun 2013.

Sekira pukul 08.00 WIB ratusan pedagang sudah memadati titik kumpul di Sawah Lebar. Lebih kurang pukul 09.00 wib mereka bergerak dengan berjalan kaki menuju ke Kantor Walikota Bengkulu yang berjarak sekitar 1 Km. Gabungan pedagang dari Pasar Panorama, Pasar Minggu, Pasar Barukoto I dan II tersebut langsung melakukan orasi. Para pengunjuk rasa diterima oleh pihak Pemkot Bengkulu dengan menerima 10 perwakilan pedagang untuk menyampaikan aspirasi. Dalam kegiatan yang berakhir sekitar pukul 10.30 WIB tersebut pada umunya berjalan aman dan lancar.

Dalam rangka pengamanan aksi demo tersebut Polres Bengkulu menerjunkan 3 Pleton Dalmas serta puluhan personil dengan berpakaian preman. Yang dipimpin oleh Kapolres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH yang didampingi oleh Kabag Ops Kompol Mada Ramadita, S.Ik.

Selain personil dari Polres Bengkulu sendiri personil dari Direktorat Sabhara Polda Bengkulu serta Pasukan Brimob juga disiagakan di lokasi unjuk rasa.
 


REFRESHING PELAKSANAAN REFORMASI BIROKRASI POLRI

ARAHAN KAPOLRES BKL DIDAMPINGI KABAG REN
Hari Sabtu (08/03/2014) bertempat di Aula Gading 2 Polres Bengkulu diadakan rapat pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri. Rapat yang dihadiri oleh Kapolres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH dan Waka Polres Kompol Puji Saputro Bowo Leksono, SH, S.Ik serta para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek serta perwakilan Bamin di masing-masing satuan kerja tersebut berlangsung lancar.

Rapat sendiri dimulai sekitar pukul 09.00 WIB yang dibuka oleh Waka Polres Bengkulu dan selesai pada pukul 12.00 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan dan menyegarkan kembali kepada seluruh personil tentang pengetahuan dan pemahaman tentang Reformasi Birokrasi Polri (RBP). 

Hal tersebut sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Bengkulu Nomor ST/148/II/2014 tanggal 26 Februari 2014 tentang kegiatan pelaksanaan RBP Gelombang II Tahun 2011-2014 Periode Tahun 2014. Guna meningkatkan kapasitas dan akuntabilitas Polri guna mewujudkan Pemerintahan yang bersih serta bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme.


SABTU KEMARIN, LOGISTIK PEMILU TIBA DI KPU KOTA BENGKULU



Sabtu (08/03/2014) logistik Pemilu Tahun 2014 sampai di Kantor KPU Kota Bengkulu. Mobil truk pengangkut logistik Pemilu tersebut tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum Kota Bengkulu yang beralamat di Jalan WR Supratman Kelurahan Bentiring Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu sekitar pukul 16.00 WIB.

Mobil truk jenis angkel (R4) tersebut mengangkut sebanyak 253 kotak surat suara atau sekitar 253.175 lembar surat suara. Jumlah ini baru 25% saja dari seluruh surat suara yang akan di kirim oleh KPU Pusat.

Polres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono, SH, MH yang sudah berkoordinasi dengan pihak KPU Kota telah melakukan langkah dengan menerjunkan personil untuk melakukan pengawalan sejak mobil truk pengangkut memasuki perbatasan Kota Bengkulu. 

Selain pengawalan sebanyak 6 personil Polres Bengkulu dan 1 perwira juga telah disiagakan di Kantor KPU Kota untuk melakukan pengamanan sehari sebelum logistik tiba.

Jumat, 07 Maret 2014

MASALAH SEPELE SISWA SMP TAWURAN

AKP S HIDAYAT
Siang kemarin (06/02/2014) sejumlah siswa SMP terlibat saling serang. Sekira pukul 13.00 wib beberapa siswa SMP N 17 Pematang Gubernur mendatangi sekolah SMP N 11 yang terletak di Jalan Bandar Raya. Para pelajar terlibat saling lembar menggunakan batu dan benda keras.
 
Berdasarkan informasi pemicu bentrokan tersebut lantaran perselisihan saat bertanding futsal. Beberapa warga yang berada disekitar lokasi kejadian berusaha membubarkan tawuran namun tidak dindahkan oleh kedua kubu.
 
Kedua kubu dapat dibubarkan setelah beberapa Polisi tiba di tempat kejadian. Polisi juga mengamankan empat pelajar yang melakukan penyerangan dan membawanya ke Mapolsek Muara Bangkahulu.
 
Menurut Kapolsek Muara Bangkahulu AKP S Hidayat, pelajar yang diamankan diberi pembinaan dan diminta membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatannya. Setelah itu mereka kita serahkan kepada orang tuanya masing-masing.